Kamis, 15 Maret 2012

Pengetahuan

Kalsium adalah mineral  vital yang dibutuhkan untuk pembentukan tulang dan gigi.Kekurangan kalsium pada tulang dapat menyebabkan tulang keropos.Pada masyarakat modern perkotaan,biasanya sumber utama kalsium adalah susu sapi (produk hewani).Padahal mengonsumsi susu dan hasil turunannya dapat membentuk lendir dalam jumlah besar,terutama didalam saluran pencernaan.Produk susu,kecuali mentega merupakan zat pembentuk asam yang luar biasa di dalam tubuh.Kondisi tubuh yang terlalu asam sangat disukai oleh sel-sel kanker



























Sabtu, 11 Februari 2012

Mengenal Bunga Anggrek Bulan
Bunga anggrek bulan mempunyai bentuk dan warna yang sangat indah.Jenis anggrek ini memiliki nama latin Phalaenopsis Amabilis yang merupakan bunga nasional Negara kita.Seorang ahli botani Belanda bernama Dr.C.L. Blume telah menemukan anggrek bulan ini.Tanaman ini tersebar luas di berbagai Asia Tenggara.Bunga anggrek bulan termasuk golongan anggrek monopodial yang hanya menyukai sedikit sinar matahari dalam menunjang kehidupannya.Memiliki akar dengan warna putih memiliki bentuk yang bulat serta sedikit berdaging.Daunnya berwarna hiau memanjang.Bunganya lumayan berbau harum dengan waktu mekar yang panjang.Bunga anggrek bulan ini biasanya tergantung pada tangkai yang keluar dari tanaman anggrek yang sehat.Namun,demikian konon anggrek ini termasuk jenis yang sulit untuk dipelihara apalagi sampai membuatnya berbunga.Cara hidupnya secara epifit dengan menempel pada batang atau cabang pohon di hutan-hutan dan tumbuh subur hingga 600 meter di atas permukaan laut.